Iklan 728x90

Tips Menaikkan Kompresi Motor Agar Tenaga Bertambah


Kompresi pada ruang bakar biasanya yang sering di ubah untuk meningkatkan rasio kompresi pada mesin motor untuk meningkatkan tenaga kusunya pada motor yang dipakai untuk keperluan balap. 

Untuk meningkatkan rasio kompresi cukup mudah mulai dari membubut kepala silinder, memperbesar saluran masuk, menggunakan piston dome, memperbesar ukuran klep. 

Sebenernya kompresi ayng lebih tinggi akan menaikkan suhu mesin, serta menyebabkan knocking sehingga umur mesin akan semakin pendek namun hal ini harus di abaikan kalau untuk kepentingan balap. Namun untuk pemakain harian sebaiknya rasio kompresi tidak usah terlalu tinggi. 

Semakin tinggi nilai rasio kompresi akan berdampak pada tingginya tekanan pada proses pembakaran, yang membuat ledakan tenaga mesin menjadi lebih tinggi hal ini harus diikuti dengan bahan bakar yang tepat, sebab kompresi mesin yang tinggi jika memakai bahan bakar sekelas premium resiko terjadinya knocking menjadi tinggi.

Berikut cara sederhana untuk menaikan kompresi mesin motor

1. Papas silinder head atau blok mesin.
Mengurangi volume ruang bakar dengan memapas blok mesin dan boring bagian atas atau silinder headnya. Melakukan pemapasan ini anda akan mendapatkan volume ruang bakar yang jauh lebih rapat sehingga rasio kompresi menjadi naik.

head silinder


2. Menggunakan dome piston.
Mengganti piston standar motor dengan piston aftermarket type dome atau kubah. Piston dome ini memiliki bentuk kubah atau tonjolan bagian permukaan atasnya, sehingga kubah atau tonjolan yang ada pada ujung piston ini membuat volume ruang bakar menjadi lebih rapat dan rasio kompresi akan naik.

dome piston


3. Memperbanyak aliran udara kedalam ruang bakar.
Meningkatkan aliran udara lebih banyak kedalam ruang bakar, dengan memperbesar saluran isap juga mengganti ukuran klep yang lebih besar. Untuk menaikkan kompresi bisa juga menggunakan perangkat turbo namun ini perlu biaya yang lumayan banyak. 

intake manifold

4. Menghilangkan ring pada kepala busi.
Menghilangkan ring pada kepala busi akan meningkatkan tekanan pada ruang bakar, walau hanya sedikit. 


Jika ring di lepas maka busi akan lebih masuk ke dalam namun bisa mengakibatkan kebocoran karena ring penahan di buang, solusinya, bawa busi ke tukang bubut papas sedikit dudukan ring busi.

5. Ganti paking/gasket silinder blok.
Ganti paking/gasket silinder blok/boring dengan yang lebih tipis, ini juga bisa meningkatkan rasio kompresi pada ruang bakar.

Nah itulah beberapa tips yang bisa dipakai untuk keperluan harian tanpa mengurangi umur mesin, semoga bermanfaat bagi pembaca blog.

No comments

Powered by Blogger.