Sirkuit Chang, Marco Melandri Belum Pernah Balap di Sini
Setelah berhasil dengan tiga podium di sirkuit Philip Island, Ducati akan menargetkan kembali pencapaian terbaik di Sirkuit Chang pada 10-12 maret mendatang. Marco Melandri belum pernah membalap di sirkuit ini tentunya akan mempelajari karakter sirkuit secepat mungkin dan menemukan setup motor yang terbaik sebelum menjelang balap dimulai.
“Saya belum pernah balapan di Thailand, tapi nampaknya trek cukup cantik dan mudah untuk dipelajari,” ucap pembalap Italia itu.
“Kami sudah melakukan pertemuan teknis dengan kru, karena trek Buriram tampak membutuhkan beberapa penyesuaian yang lebih spesifik. Akan penting untuk mengawali akhir pekan dengan set-up motor yang baik, terutama untuk Race 1.” Sementara itu, rekan setimnya Chaz Davies mengaku sudah tidak sabar kembali turun ke trek menggunakan Ducati Panigale R spesifikasi 2017 di trek Chang, Buriram dimana lintasan dengan lima tikungan ke kiri dan tujuh ke kanan.
“Saya cukup bersemangat untuk mencoba motor baru di sana, karena saya pikir trek lurus tidak akan menjadi masalah, di mana kami telah membuat beberapa peningkatan dalam hal tenaga,” ungkapnya.
“Trek juga menuntut ban dan balapan akan berjalan sulit, karena cuaca panas. Tapi ada banyak hal yang dinantikan di sana.”. Saat balapan nanti mengitari sirkuit sebanyak 20 lap atau sekitar 91 km berharap karakter Panigale R sudah lebih baik setelah seri pembuka Philip island. Chaz Davies telah mengoleksi 40 poin, terpaut 10 poin dengan pemegang juara Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team).
No comments