Iklan 728x90

Gerry Salim Juara Race 2 AP250 ARRC

Gerry Salim


Lengkap Sudah kemenangan Gerry Salim di AP250 ARRC Johor Malaysia, Gerry Salim memenangi race ke 2 ini. Dengan pengalaman membalap di ATC begitu mudah mendapatkan kemenangan ganda, sehingga mampu menempatkan puncak klasemen sementara AP250 dengan 50 poin penuh. Gerry berhasil mengulangi kemenangan dengan sangat dominan di race ke 2 AP250 ini. Start sendiri di warnai dengan adanya Jump Start oleh Rheza Danica sehingga mendapatkan hukuman Ride Through Penalt, saat awal awal lap Gerry sempat di bayangi oleh pembalap thailand Sarmoon.Rivalitas race kali ini terjadi antara Gerry Salim dan Anupab Sarmoon pembalap Thailand sebab kedua pembalap ini bertarung memperebutkan posisi pertama hingga memasuki lap ke3.

Saat memasuki lap ke5 Gerry sudah mampu menciptakan jarak dan menjauhi Sarmoon, dan terus menekan membuat jarak yang cukup lebar dengan pembalap Thailand tersebut. Dua lap kemudian laju Gerry Salim sudah tidak terkejar oleh pembalap di belakangnya. Keunggulan Gerry tercipta hingga lap ke 8 dengan keunggulan 1, 474 detik atas Sarmoon. Dengan keunggulan tersebut Gerry akhirnya finis di posisi pertama di depan Sarmooon, Posisi ke tiga ada pembalap jepang Yamamoto juga menggunakan honda CBR250RR.

Kemenangan ini membuat Gerry Salim mencetak sejarah pembalap indonesia pertama yang memenangi AP250 dengan pencapaian kemenangan ganda.

“Saya menekan hinga Lap 5, karena saya ingin menjauh dari pembalap yang ada di posisi kedua. Setelah itu, saya mencoba untuk menghemat usia ban. Saya berhasil melakukannya karena jarak saya sudah jauh dari pembalap di belakang saya,” ucap Gerry


Hasil lumayan di torehkan Rheza Danica setelah mendapatkan penalti akibat jump start mampu finis di posisi ke 5 setelah bertarung sengit melawan pembalap lain. Rheza Danica sempat menempati posisi ke 16 akibat terkena penalti akhirnya mampu bangkit menyalip pembalap satu persatu. Sementara itu, dua Pembalap Yamaha Racing Indonesia (YRI), Galang Hendra dan Rey Ratukore, finis di posisi 9 dan 10. Seri kedua AP250 ARRC akan di laksanakan di Sirkuit Chang, Buriram, Thailand pada 14 dan 15 April 2017.

 Hasil Race 2 AP250 ARRC Johor 10 Besar:
Posisi
Nomor
Pembalap
Negara
Motor
1
31
Gerry Salim
Indonesia
Honda
2
500
Anupab Sarmoon
Thailand
Yamaha
3
11
Takehiro Yamamoto
Jepang
Honda
4
71
Tomoyoshi Koyama
Jepang
Honda
5
123
Rheza Danica
Indonesia
Honda
6
108
Andy Muhammad Fadly
Indonesia
Kawasaki
7
14
Peerapong Luiboonpeng
Thailand
Yamaha
8
198
Awhin Sanjaya
Indonesia
Honda
9
99
Galang Hendra
Indonesia
Yamaha
10
222
Ray Ratukore
Indonesia
Yamaha

No comments

Powered by Blogger.