Ingin Membeli Motor Bekas, Baca Tips Berikut.
Bagi sebagian masyarakat membeli motor merupakan kebutuhan sebagai sarana transportasi, namun apabila uang belum mencukupi biasanya akan membeli motor bekas (second) sebagai alternatif membeli motor.
Keuntungan membeli harga motor bekas yakni harga lebih miring di bandingkan motor baru, apabila akan di jual kembali harga tidak anjlok signifikan di bandingkan membeli motor baru. Namun membeli motor bekas harus di pertimbangkan kondisi nya, seperti mesin, body, rangka, dan aksesoris perlengkapan motor yang masih lengkap dan layak pakai.
Ada beberapa hal yang perlu anda perhatikan jika ingin membeli motor bekas, biar tidak menyesal nantinya, walaupun terlihat kondisi body baik namun bagian dalamnya seperti mesin rangka hendaknya kita cek agar tidak membebani perawatan saat motor di beli,
Bedasarkan hasil rangkuman membaca majalah otomotif, dan berbagai sumber yang lain berikut ini beberapa tips membeli motor bekas.
2. Mengetahui spesifikasi motor sudah ada perubahan apa belum
3.Perhatikan bagian body motor terlihat center di lihat dari depan maupun belakang perhatikan kedua roda, jika tidak center kemungkinan motor mengalami jatuh.
4. Perhatikan suara mesin terdengar kasar atau halus, periksa oli terlihat kental atau encer. Jika oli yang di pakai kental kemungkinan untuk menyamarkan suara mesin yang kasar agar halus.
5. Cek kondisi ketebalan kampas rem cakram maupun tromol
6. Cek kondisi rantai masih bagus apa sudah aus
7. Cek lubang knalpot, apabila hitam kemungkinan pembakaran kurang sempurna
8. Periksa bagian mesin, apakah ada oli yang merembes keluar seperti packing bocor.
9. Jika motor skutic, cek bagian transmisi V-belt ada suara kasar apa tidak, apakah ada komponen yang sudah pernah di ganti. V-belt di ganti setiap 25.000 km.
10. Periksa bagian radiator, apakah ada kebocoran.
11. Periksa kondisi Ban, Kita coba menaiki motor sambil jalan, rasakan kondisi berkendara di semua gigi, dan bermanufer untuk mengetahui masalah handling motor.
Nah tips di atas bisa anda terapkan saat membeli motor bekas cukup mudah bukan, sesuaikan dengan harga yang di tawarkan oleh penjual, setiap motor tentunya memiliki kekurangan dan kelebihan masing-masing, Semoga berguna..
terimakasih gan untuk tipsnya
ReplyDelete